JASATRANSLATE.COM
CALL/WA: 0818200450
Email: quantumkarmal@gmail.com
Negara yang menggunakan bahasa Mandarin kini sudah bertambah luas. Tak dapat kita pungkiri bahwa penggunaan bahasa Mandarin di berbagai macam negara sudah mulai tersebar.
Dewasa ini perkembangan teknologi sudah meningkat pesat seiring berjalannya waktu. Hal ini pun juga turut mempengaruhi penggunaan bahasa di penjuru dunia.
Dulunya kita mengenal bahwa bahasa Inggris merupakan bahasa Internasional yang sangat penting untuk kita pelajari dan pahami. Bahkan, memiliki keahlian berbahasa Inggris adalah sebuah kelebihan dan nilai tambahan untuk mencari pekerjaan hingga melanjutkan pendidikan.
Namun, hingga saat ini bahasa Mandarin turut mengambil alih sebagai bahasa yang tak kalah penting untuk dipelajari. Sebagai alat komunikasi, bahasa Mandarin juga digunakan sebagai media untuk memperlancar kerja sama bisnis, hingga menempuh pendidikan.
Daftar Berbagai Negara yang Menggunakan Bahasa Mandarin
Menilik dari bangsa Cina yang mempunyai jumlah penduduk terbanyak di dunia yaitu mencapai lebih dari 1,4 milyar jiwa. Cina juga mempunyai penyebaran ras di hampir seluruh penjuru dunia seiring dengan adanya migrasi ke seluruh dunia.
Penyebaran tersebut tentunya juga membawa dampak bagi perubahan tatanan kehidupan maupun sosial. Dimana telah berhasil membawa bahasa Mandarin menjelajah dunia dan kini mulai banyak digunakan.
Bahasa Mandarin kini telah bermigrasi ke lebih dari 33 negara yang ada di dunia. Maka dari itu, tidak salah apabila bahasa Mandarin dikatakan sebagai bahasa yang paling banyak digunakan di dunia.
Tak tanggung-tanggung, jumlah penggunanya di luar Cina, sudah mencapai lebih dari 1 milyar orang di dunia. Meskipun pada kenyataannya, dilihat dari segi karakteristiknya, bahasa Mandarin mempunyai tingkat kesulitan yang cukup tinggi.
Mulai dari huruf yang digunakan, penulisannya, hingga intonasi pelafalannya. Tak lepas dari hal tersebut, inilah diantaranya daftar negara yang menggunakan bahasa Mandarin.
Taiwan
Bahasa Mandarin merupakan bahasa resmi yang digunakan di negara Taiwan. Bahasa Mandarin yang digunakan adalah bahasa Mandarin standar.
Bahasa Mandarin standar ini adalah bahasa resmi sekaligus bahasa yang hampir secara umum dipergunakan dan mudah untuk dipahami. Awalnya bahasa Mandarin standar ini merupakan satu-satunya media pengajaran yang sudah disetujui secara resmi di sekolah-sekolah Taiwan. Hal ini sudah dimulai sejak tahun 1940an.
Hong Kong
Hong Kong merupakan sebuah negara dengan daerah otonomi yang terletak di bagian tenggara Tiongkok. Lebih tepatnya di Sungai Mutiara serta Laut Tiongkok.
Hong Kong sendiri sangat dikenal dengan adanya perkembangan yang ekspansif, kepadatan penduduk yang sangat tinggi, serta adanya pelabuhan laut dalam alami. Sebagian besar dari penduduk yang tinggal di Hong Kong menggunakan bahasa Kanton.
Namun, kini bahasa Mandarin sudah tersebar cukup luas di negara ini. Bahasa Mandarin merupakan bahasa dituturkan oleh cukup banyak penduduk yang tinggal di Hong Kong.
Singapura
Negara yang terdaftar menggunakan bahasa Mandarin ini salah satunya adalah Singapura. Pada dasarnya, di Singapura menggunakan empat bahasa resmi yaitu bahasa Melayu, bahasa Mandarin, bahasa Tamil, serta bahasa Inggris.
Namun bahasa nasional yang digunakan adalah bahasa Melayu. Tiga bahasa selain bahasa Inggris, yaitu Mandarin, Melayu, dan Tamil dipilih untuk mewakili kelompok etnis utama yang tinggal di Singapura.
Bahasa Mandarin telah meraih status tersebut sejak pengenalan sekolah-sekolah dengan menggunakan bahasa pengantar Tionghoa. Pada dasarnya, di negara Singapura sendiri, memiliki 20 bahasa yang telah berhasil diidentifikasi yang salah satunya adalah bahasa Mandarin.
Itulah, beberapa negara yang menggunakan bahasa Mandarin yang penting untuk anda ketahui. Dengan begitu, agar anda dapat berkarir atau menempuh pendidikan di negara tersebut, ada baiknya untuk menguasai bahasa Mandarin.
Mari belajar bahasa Mandarin lebih lanjut dengan membaca artikel disini.